Selasa, 04 Oktober 2011

Suara

Perjuangan paling awal adalah jika kita dapat melihat suatu kegelisahan dari sudut pandang kita.
Bukan hanya pergerakan yang bersifat sementara, pergerakan adalah semangat yang dibawa dari awal sampai akhir.
Sekarang sifat semangat pergerakan hanya sementara. Pergerakan itu terjadi hanya karena suatu kegelisahan dalam skala nasional yang akhirnya hanya menjadi konsumsi media massa.
Pergerakan harus nya dilakukan bersama-sama dengan berbagai macam lapisan masyarakat yang berbeda paham atau ideologi yang dianut.
Pada akhirnya pergerakan itu menentukan jalan nya sendiri, kita hanya menjadi pelopor untuk mewujudkan itu semua.
Generasi sekarang yang dibilang sangat modern dan demokrasi, harus nya bisa menentukan tujuan bangsa ini.
Ikut berperan untuk menciptakan semangat mula-mula, agar menyulut generasi tua untuk melihat potensi kita sebagai bagian dari negara ini.
Dan Ibu pertiwi memberikan kita kebebasan untuk bertindak, bukan hanya bertindak jika negara ini sudah semakin hancur.
Yah, mungkin ini cuma ungkapan seorang pemuda tanggung yang tidak perlu digubris.
Hanya menjadi sebuah kegundahan semata. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar